KKN, Kuliah Kerja Nyata, terjun langsung di
masyarakat, membaur dengan masyarakat, apalagi ya ?biasanya didaerah yang jauh
dengan kota. Aku KKN di tahun 2017 kemarin lebih tepatnya bukan
Agustus-September 2017. Disalah satu desa yang ada di Yogyakarta. KKN periode
itu dibagi menjadi 2 periode, juli-agustus dan agustus-September. Banyak
pelajaran yang bisa diambil ketika KKN, diantaranya kebersamaan, belajar
bermasyarakat, kekeluargaan tetapi yang akan aku ceritakan disini bukan masalah
itu aku akan cerita tentang berbagi tempat dan berdampingan dengan dunia lain.
KKN Periode B seharusnya memang lebih
untung karena sudah ada jembatan dari periode A, tapi apa daya untuk masalah
posko dari kelompok kami menginginkn tempat yang berbeda, salah satunya aku,
jujur aku pernah berkunjung di posko periode A tersebut yang niatnya
mengunjungi mereka kelompok A tapi yang dilihat yang lain. Ketika menunggu
kelompok A datang dari masjid lebih tepatnya menunggu yang putra sih, kami
sedang duduk di kursi panjang lantai 2, posisi itu siang hari, saat lagi santai
tiba-tiba di tangga ada suara orang jalan, tapi setelah aku lihat tanpa ada
siapapun. Udah sih saat itu mikirnya positif aja mungkin perasaan aku aja. Abis
itu mereka datang dan aku liat dalam kamar mereka, iya kamar karena saat itu mereka
menyewa 2/3 kamar sebagai posko karena di tempat KKN kami memang susah nyari
kontrakan untuk dijadikan posko. ketika masuk salah satu kamar mereka yang
dirasakan hal yang aneh, dan akhirnya aku liat toilet yang ada, diluar
pikiranku dan aku melihat tetesan darah. Setelah aku tanyakan dengan salah satu
anak kelompok A dia tidak melihat apa-apa. Oke sampai situ alasan kenapa
kelompok kami tidak melanjutkan posko yang sama di tempat tersebut.
Kami masih mencari kontrakan terdekat di
daerah situ, dan kami menemukan salah satu rumah yang ada di tengah sawah dan tidak
ditempati oleh pemiliknya, sebenarnya kami mau disitu, tapi disamping harganya
yang mahal untuk kami masa KKN yang hanya sebulan dan kami membutuhkan biaya
yang lain akhirnya kami memutuskan untuk tidak mengambil rumah itu. Akhirnya
kami mendapatkan tawaran dari bapak RT 01 untuk menempati rumah nya, tetapi
posisi rumah itu baru setengah jadi. Setelah berdiskusi kami mengambil rumah
itu. Aku saat itu memang gak ikut survey dan akhirnya setuju-setuju aja dengan
pengambilan keputusan.
Tanggal 10 Agustus 2017 kalau gak salah sih,
kami resmi KKN ditempat itu. Rumah itu mempunyai Kamar 2 yang sudah ada pintu,
ruang tamu, dapur, toilet, gudang, garasi, kamar setengah jadi. Kami membagi
untuk 1 kamar cowok dan 1 kamar cewek. Hari pertama kedua aman-aman saja,
tetapi fisrasat ku setiap langkah ku ada yang melihat dan kadang ada bayangan
lewat. Aku gak pernah sebelumnya dengan anak –anak lain karena aku mikirnya ah
paling Cuma bayangan ku aja. Beberapa hari sudah terlewati, dan ini akhirnya
aku cerita dengan ketuaku. Ketika aku mandi aku melihat sosok perempuan
berambut panjang di sisi pojok kamar mandi semakin aku melihat rambutnya
semakin panjang. Memang bukan hal yang aneh lagi bagiku untuk melihat itu. Akhirnya
cerita ini aku dan ketua ku pendam, dan kita mikirnya mungkin itu gak akan
terulang kembali mungkin dia gak sengaja untuk menampakan diri. Setelah
beberapa minggu berlalu banyak kejadian yang mungkin janggal buat ku, (dan akan
aku ceritakan diakhir juga karena sebagian kejadiannya sama).
Saat itu teman ku dari anak tatabusana
sedang jahit baju disela kesibukan kami, saat itu posisi malam hari sih, dia
lembur untuk acara fashionshow yang kan digelar oada salah satu acara ternama.
Masih aku inget banget saat itu dia sedang menjahit di kamar yang setengah jadi
lebih tepatnya di tempat barang barang kami, dan yang lain nya sedang nonton tv
dan sibuk dengan kesibukan masing masing. Saat itu aku dengan anak tatabusana,
unyil melihat dia jahit, gak sengaja aku melihat sosok putih yang bergelantung
di atas, kupikir itu kain putihnya dia (bego bener kan gak bisa bedain mana
kain mana poci) dan si unyil celetuk eh tadi apa ya putih putih itu, dan disitu
aku baru sadar kalo ternyata yang liat gak aku aja, akhirnya aku juga bilang
kalo aku juga melihat, tapi sejauh itu poci gak ganggu, akhirnya kami sudahi
hari itu. Saat itu aku tidur dengan unyil dan yang lain di ruang tamu, iya aku
gak pernah tidur di kamar kalau tidur, bukan masalah sempit sebenarnya, tapi
aku pernah tidur di kamar saat itu siang hari dan siang itu aku melihat hal
aneh (gak bisa diceritakan bentuknya) dan dia itu menurut ku cukup jail untuk
ku. Saat aku tidur di luar dengan unyil aku mencium bau kemenyan, ya kali kami
bakar kemenyan kan gak mungkin juga kan, setiap malam bau itu berubah kadang
amis, kadang harus kadang menyan entahlah.
Suatu malam aku memutuskan untuk izin pulang,
karena sesuatu yang tidak bisa di ceritakan disini, dan akhirnya aku memutuskan
untuk pulang sekitar jam 10.30 WIB, saat itu jalan satu-satunya untuk lebih
cepat sampai di jalan raya adalah jalan sawah, dan ditengah perjalanan saat itu
baru mau masuk sawah dipinggiran rumah penduduk lebih tepatnya di bambu melihat
api terbang. Dan ketika di jalan fly over jombor aku lewat jalan bawah dan aku
mendengar suara minta tolong, udah lah aku biarkan. (sebenrnya kalo mau skip
bagian ini skip aja)
Pagi harinya aku jam 5 pagi sampai di posko
untuk masak, saat itu tinggal aku sebiji di posko yang lain nya ada kegiatan
bikin tempat untuk jimpitan dan mengajar di paud. Ditengah aku masak itu
tiba-tiba ada telp akhirnya aku angkat dulu itu telp yang saat itu aku inget
banget undah matiin itu kompor dan udah aku rapikan semua bahkan makanan juga
sudah disajikan, tetapi saat itu aku mau buang sampah tiba-tiba kompor itu
nyala sendiri (okay fine aku dikerjain dia) gak sampe disitu aja. abis itu kan
mandi mau ngampus untuk ketemu DPL, ketia selesai mandi mau buka pintu itu
susah bener, udah pengen nangis pengen marah dan setelah liat dipojokan
ternyata dia tertawa (sumpah serem cuy muka nya gak rata ada darah-darah gitu)
dan pintu itu terbuka setelah aku gedor gedor (kayak orang gila ya) akhirnya
istrinya pak RT dengar, alhamdullilah banget itu, gak bisa bayangin semikin
lama aku natap muka nya dia semakin serem. Iya jadi posko kita itu deket banget
dengan rumah pak RT 1 Kayak sebelahan gitu. Okay kali ini aku terselamatkan
oleh nya (sorry can, nyil, van, vit, yan masalah ini aku gak cerita ke kalian).
Saat itu malam hari entah hari apa
aku lupa, kami sedang cerita di dapur, iya di dapur karena dapur kami luas dan
ada banyak kursi, saat itu sedang asik-asik nya cerita aku liat tangga itu ada
anak –anak berlarian sampai aku bilang sama si candra “cand kok itu pada lari
lari ngapain ya” dan dia bilang mana gak ada, dan kali kali yang liat Cuma aku
aja, setelah itu aku solat menenangkan pikiran, aku emang sengaja solat di
tempat putra karena dikamar putri lagi pada tidur tuh dan di kamar putra senggang
adanya cholis tidur, aku mikirnya saat itu kamar putra itu aman karena mereka
gak pernah cerita yang aneh-aneh dan sebelumnya aku gak pernah masuk ke kamar
putra, ternyata tidak juga kamar putra ada penunggu nya, aku melihat sosok
hitam nan besar saat itu disebelah si cholis tidur, iya disebelah dan aneh nya
si cholis tidur nya biasa aja gitu. Aku kembali ikut nimbrung mereka di dapur
lagi aku pindah posisi duduk nih aku duduk nya tak lagi lihat tangga tapi aku
liat gudang, ya ampun yang aku lihat orang setengah badan, tubuh gak lengkap. Akhirnya
kita memutuskan untuk tidur karena hari mulai larut dan masih banyak proker
kita untuk esok hari nya.
Esok harinya ketika diruang tamu,
aku menanyakan vita, apakah ada yang tidur disamping ku selain unyil, dan dia
bilang nggk dia tidur di kamar. Dan tiba-tiba candra bilang semalam dia merasa ada
yang aneh dikamar seperti ada tumpukan dibutuhnya. Akhirnya tidak aku aja yang
mengalami hal aneh ini. beberapa hari kemudian juga ada hal aneh yang
dituturkan di unyil saat itu dia di posko dengan ian yang lain lagi bimbel dan
kerumah DPL, ada kejadian aneh yang tiba-tiba speaker bisa nyala sendiri, yang
sebelumnya jelas-jelas aku cabut semua itu aliran listrik sebelum aku pergi,
dan listrik kami katanya mereka tiba-tiba padam hanya lampu depan (kalo gak
salah) yang nyala padahal yang lain padam. Kalo dipikir logika gak masuk akal
banget kalo semisal konslet hampir semua dan yang tidak hanya lampu 1 didepan
aja. kalau kalian tidur bersamaan dengan guling kalian yang berasal dari busa,
kali ini aku nggak, aku saat itu tidur dengan posisi lampu mati semua (dan
sengaja dimatikan) tiba-tiba aku bangun, dan posisi aku meluk putih-putih, ya
allah udah antara kaget serem apalah aku meluk poci.
Suatu hari ketika hampir selesai nya
KKN, udah lah capek banget capek hati pikiran semua nya, ada sosok yang datang
mendekat tapi aku tak merespon, bahkan aku biasa saja tanpa menghiraukan nya. Sosok
itu persis yang aku liat di joglo, tapi gak tau juga sih sama apa beda. dia
terus mencoba interaksi tapi gak aku tangepin, karena aku pengen hidup normal
seperti yang lain, dan dia masih berusaha untuk aku respon sekali nya aku
respon dia masuk di kaki ku, dan pada akhirnya aku pingsan. Setelah aku sadar
aku melihat dia tepat di depan ku dia begitu bahagia melihat teman-teman
bingung dengan ku dia tertawa penuh kemenangan.
Terimakasih kalian yang menjadi
bagian pengalaman dari hidupku, terimakasih kalian KKN A maupun B. Akhirnya aku
cerita disini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar